Dua Kepala Kampung Terpilih di Kecamatan Seputihagung Menang Tipis
Radarlamteng.com, SEPUTIHAGUNG – Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) serentak di Kecamatan Seputihagung rampung dilaksanakan. Dua Kampung yang menggelar pilkakam yakni Kampung Sulusuban dan Bumi Mas telah memperoleh pemimpinnya masing-masing. Menariknya dua Kepala Kampung terpilih sama-sama meraih suara dan menang tipis. Camat Seputih Agung Dedy Aryanto Yurida kepada Radarlamteng.com mengutarakan rasa bersyukur karena pilkakam berjalan lancar dan kondusif. “Alhamdulillah sudah ada hasil Kepala Kampung terpilih di dua kampung yang melaksanakan yakni di Kampung Sulusuban diraih suara terbanyak oleh Karan Sanob dan di Kampung Bumi Mas adalah Suwanto. Diharapkan seluruh masyarakat dapat menghormati hasil pemilihan untuk bersama Kepala Kampung terpilih melanjutkan program kerja kedepan dalam memajukan pembangunan Kampung dari semua bidang bersama seluruh masyarakatnya,” himbau Dedy. Terkait hasil perolehan suara di Kampung Sulusuban Karan Sanob memperoleh suara sejumlah 2.437 selisih sedikit dengan suara Jarkoni yang memperoleh 2.415 suara, sementara Waginem dengan jumlah 142 suara. Total suara yang melakukan pemilihan suara di Kampung Sulusuban 5.022 dan terdapat 4.993 suara sah dan 29 suara tidak sah. Sementara itu di Kampung Bumi Mas dari 4 calon Kepala Kampung suara yang diraih juga tidak jauh jaraknya. Untuk Suwanto dengan suara terbanyak sejumlah 521 suara, kemudian Amat Untung dengan 429 suara, Minan Nurohman dengan jumlah suara 443, dan Muhamad Saripudin dengan 89 suara. Untuk total suara sejumlah 1.482 suara dan 1.474 suara sah kemudian 8 surat suara dinyatakan tidak sah. Dedy mengajak baik Kepala Kampung dan warga dapat berkontribusi positif dalam peningkatan sinergi untuk memajukan pembangunan Kampung dan Kecamatan guna mendukung program Pemerintah Daerah Lamteng sebagai Kabupaten terbaik dan Berjaya.(sci/rid)
http://www.radarlamteng.com/2022/08/24/dua-kepala-kampung-terpilih-di-kecamatan-seputihagung-menang-tipis/